Analisis Ketertarikan Gen Z di Indonesia Terhadap Investasi di Pasar Modal

  • Putri Wulansari Universitas Terbuka
  • Agung Joni Saputra Universitas Universal
  • Muhammad Ikhlash Politeknik Negeri Batam
Keywords: gen z, investasi, pasar modal

Abstract

Pada saat ini banyak anak muda terutama Gen Z yang sangat mahir akan teknologi dan informasi, selain itu Gen Z juga kerap disebut generasi yang sulit mengelola keuangan karena minimnya pengetahuan tentang pengelolaan keuangan juga didukung dengan kebiasaan Gen Z yang memiliki gaya hidup dinamis dan terkesan mengikuti perkembangan zaman. maka tujuan peneliti disini guna mengetahui seberapa banyak Gen Z tau tentang Investasi dan juga mengetahui ketertarikan Gen Z terhadap Investasi di Pasar Modal. Pertumbuhan investasi di pasar modal kini terus meningkat dari beberapa tahun terakhir, sampai September 2023 ada 11,72 juta investor, yang ditopang oleh investor reksadana, Surat Berharga Negara (SBN) dan juga investor saham. Investor tersebut tersebar di berbagai daerah di wilayah Indonesia seperti Kalimantan, Sulawesi, Balinusa, Maluku dan Papua. Hal tersebut terjadi karena adanya Kerjasama antara Self-Regulatory Organization (SRO) pasar modal dan Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Peningkatan investasi juga di picu oleh kesadaran masyarakat atau generasi muda akan pentingnya menabung

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2024-03-29
How to Cite
Wulansari, P., Saputra, A., & Ikhlash, M. (2024). Analisis Ketertarikan Gen Z di Indonesia Terhadap Investasi di Pasar Modal. JOURNAL OF APPLIED MANAGERIAL ACCOUNTING, 8(1), 109-115. https://doi.org/10.30871/jama.v8i1.7314

Most read articles by the same author(s)