Analisis Efektivitas Video "Good Health And Well-Being-Nory" Berbasis Motion Graphic Menggunakan EPIC Model
DOI:
https://doi.org/10.30871/jamn.v6i1.4069Kata Kunci:
Mental Health, HealthAbstrak
Banyak dari masyarakat berpikir bahwa orang yang sehat secara fisik
merupakan orang yang sehat, padahal orang yang sehat itu adalah orang yang
sehat secara jasmani dan rohaninya atau mentalnya. Apabila kesehatan mental
atau rohani seseorang terganggu, ia akan mengalami gangguan kesehatan
mental Di Indonesia sendiri ada sekitar 14 juta orang yang berusia diatas 15
tahun mengalamai gangguan kesehatan mental. Salah satu solusi yang
ditawarkan dari masalah adalah melalui aplikasi "NORY" yaitu aplikasi yang
diperuntukan untuk remaja yang memiliki masalah dengan kesehatan
mentalnya yang dikemas dalam bentuk video yang berbasisi motion graphic
dan kemudian dianalisis efektifitasnya dengan menggunakan EPIC Model
yang terdiri atas beberapa dimensi yaitu Empathy, Persuation, Impact dan
Communication. Kemudian dihitung apakah video tersebut sudah efektif
sesuai dengan rentang skala EPIC Model atau EPIC Rate.