Pelatihan Optimasi Media Promosi Bagi Pengelola Desa Wisata Pulau Mubut
DOI:
https://doi.org/10.30871/abdimaspolibatam.v4i2.4790Kata Kunci:
Facebook, Promotional Media, Training, Public Service, Social Media OptimizationAbstrak
Desa Wisata Pulau Mubut perlu melakukan kegiatan promosi melalui media social, tidak hanya secara konvensional dari mulut ke mulut. Ini dilakukan agar Desa Wisata Pulau Mubut semakin diketahui dan dikunjungi banyak orang. Menimbang usia pengelola dan keaktifannya, serta target pengunjung dari Pulau Mubut ini, maka diputuskan media promosi yang dioptimasi pada tahun 2022 ini adalah media sosial Facebook. Oleh karena ke depannya yang akan mengelola media promosi Desa Wisata ini adalah pengelolanya, maka sangat penting untuk melatih pengelola ini agar bisa dan mahir dalam mengoptimasi media sosial Facebooknya. Kegiatan pelatihan akan dievaluasi dengan mengukur kemampuan pengelola dalam mengoptimasi media Facebooknya. Hasilnya, pengelola mampu mengoptimalkan kegiatan promosi Desa Wisata Pulau mubut melalui media social Facebook, yaitu dengan melihat keaktifan pengelola dalam memposting dan semakin bertambahnya jumlah followernya.