Penghitung Raka’at Shalat Portable

  • Melanisa Melanisa Politeknik Negeri Batam
  • Sumantri Kurniawan Risandriya Politeknik Negeri Batam
Keywords: Ultrasonik HCSR-04, Arduino Nano, Display 7 Segment

Abstract

Shalat merupakan rukun islam (pondasi wajib bagi orang-orang beriman dan merupakan dasar dari kehidupan muslim), yang telah ditentukan waktu pengerjaanya. Terkadang dalam melaksanakan shalat masih terdapat hal-hal yang menyita pikiran sehingga membuat orang yang melaksanakan shalat menjadi tidak fokus. Terutama orang-orang yang memiliki ingatan yang lemah, anak-anak, orang lanjut usia mereka memiliki masalah baik dalam mengingat berapa kali telah melaksanakan raka’at shalat. Bertujuan untuk membuat suatu alat yang dapat mengetahui jumlah raka’at shalat agar orang yang melaksanakan shalat tidak akan terlupa akan berapa jumlah raka’at shalat yang telah dilakukan, baik kelebihan ataupun kurangnya raka’at yang telah dikerjakan. Alat tersebut bekerja dengan cara ketika sujud maka sensor ultrasonic akan mendeteksi adanya pantulan gelombang ultrasonic mengenai bagian kepala, kemudian dengan cara melakukan sujud, sebanyak 2 kali terhitung menjadi 1 raka’at shalat. Angka pertama pada saat sujud dengan perhitungan ganjil maka angka tersebut akan ditampilkan pada 7 segment display dengan kondisi segment pada arduino membentuk angka dan berkedap-kedip. Sebaliknya jika melakukan sujud hitungan genap maka angka yang tertampil pada 7 segment display tidak berkedip. Dari pengambilan data didapatkan bahwa percobaan dengan menempatkan 2 orang bersebelahan dengan sajaddah masing-masing, didapati bahwa alat tidak menghitung sujud orang yang melaksanakan shalat disebelahnya.

Downloads

Download data is not yet available.

References

[1] A. Laila, “Manfaat sholat secara fisik dan psikis: studi analisi tentang manfaat shalat secara fisik dan psikis,” 2012.
[2] K. Kasman dan V. G. Moshnyaga, “New Technique for Posture Identification in Smart Prayer Mat,” Electronics, vol. 6, no. 3, hal. 61, Agu 2017, doi: 10.3390/electronics6030061.
[3] M. Keterampilan et al., “Meningkatkan Keterampilan Sholat Fardhu Dan Baca Al-Qur’an Melalui Metode Tutor Sebaya di SMPN 4 Lima Puluh Kabupaten Batu Bara,” Jun 2017. doi: 10.30821/ansiru.v1i1.984.
[4] A. Carullo dan M. Parvis, “An ultrasonic sensor for distance measurement in automotive applications,” IEEE Sens. J., vol. 1, no. 2, hal. 143–147, 2001, doi: 10.1109/JSEN.2001.936931.
[5] B. Madhu, M. S. Srinivas, G. Srinivas, dan S. K. Jain, “Ultrasonic Technology and Its Applications in Quality Control, Processing and Preservation of Food: A Review,” Curr. J. Appl. Sci. Technol., vol. 32, no. 5, hal. 1–11, Feb 2019, doi: 10.9734/cjast/2019/46909.
[6] M. H. Fazalul Rahiman, R. Abdul, H. Abdul, dan N. M. Nor Ayob, “Design and Development of Ultrasonic Process Tomography,” in Ultrasonic Waves, InTech,
Published
2021-04-30
Section
Articles